Header Ads

Voting Hari Ini, Berikut Visi Misi Calon Presiden-Wapres BEM FISIP Unpas

Penyampaian visi misi kedua pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden BEM FISIP Unpas periode 2020-2021 di Ruangan LB 201-202, Kampus I Unpas, Jumat (07/08). (Dani)


Cimahi, BPPM Pasoendan -- Sidang pleno ke 4 Musyawarah Istimewa (Muis), tentang pemilihan Presiden dan Wakil Presiden resmi ditunda hingga hari ini (08/08). Penundaan tersebut dikarenakan sidang telah melebihi batas waktu yang ditentukan pihak Fakultas.

"Musyawarah Istimewa harus segara ditutup untuk hari ini, karena batas waktu yang diberikan Fakultas tidak melebihi Pukul 18.00 WIB, Pleno 4 bisa dilanjut besok pagi," ujar Wakil Dekan III, Sumardhani, di Ruangan LB 201-202, Jumat (07/08). 

Sebelum Muis resmi ditunda, kedua pasangan calon sudah menyampaikan visi dan misinya masing-masing, dimoderatori oleh ketua KPUM FISIP Unpas, Rizki Ahmad Fauzi. 

Calon Presiden nomor urut 1, Yanuar Nurul Fazri menyampaikan visinya yaitu ingin mewujudkan BEM FISIP Unpas yang militan terhadap organisasi supaya bisa menjadi wadah bersama untuk mengembangkan potensi kreatifitas, penyaluran kritik, dan kepedulian sosial bagi masyarakat FISIP Unpas. 

"Kita punya grand design yaitu militan, produktif, sinergi, kritis," lanjutnya. 

Yanuar menambahkan grand design ini akan menjadi misi yang digagas untuk BEM FISIP selanjutnya. "Maksud dari empat poin dari grand design ini ialah militan dalam hal tanggung jawab berorganisasi, produktif ditengah pandemi, menjalin sinergitas yang baik dengan kelembagaan maupun civitas akademik FISIP Unpas, terakhir meningkatkan rasa kepedulian terhadap masyarakat kampus maupun masyarakat luas," ucapnya. 

Calon Presiden nomor urut 2, Jodinur Fadilah menyampaikan visi dan misinya yaitu relasi, sinergitas, profesionalitas, toleran serta berkebudayaan harus ditanam kedalam BEM FISIP selanjutnya. "Saya rasa itulah yang terus ditanamkan sesuai dengan tiga prinsip dari Paguyuban Pasundan yaitu nyunda, nyantri, nyakola," ucapnya. 

Jodi menambahkan salah satu program kerja yang diusungnya, yaitu "pasundan polition club" yang relevan dengan visi dan misi. "Program ini bisa menciptakan ruang-ruang diskusi menghidupkan marwah politik, yang bisa mendepankan ilmu sosial dan politiknya," lanjutnya. 

Jodi berharap FISIP Unpas bisa lebih baik kedepannya dan siapapun pemimpinnya harus tetap mengejar FISIP Juara. "Siapapun yang menang tetap yang menang FISIP Unpas," tutupnya. (Dani)

No comments