Header Ads

Mahasiswa Bicara Partai Kampus di Launching Kompas

Lengkong Besar, BPPM -- Sistem Pemilihan Umum Raya Mahasiswa (Pemira) akan menghadirkan lebih banyak bendera. Partai Konsolidasi Mahasiswa Pasundan (Kompas) telah resmi tercatat sebagai parpol mahasiswa di FISIP Unpas. Kompas memperkenalkan partainya dengan selingan diskusi bertemakan “Merefleksikan Mahasiswa yang progresif, Komprehensif, Humanis serta Merevitalisasi Peran Kelembagaan Mahasiswa yang Ideal” di pelataran parkir belakang Unpas Lengkong, Kamis (26/2).

Diskusi tersebut menghadirkan pula Ketua Umum DPM FISIP Unpas, Algamar Safitra, Ketua KPUM, Daniel Russel, serta kader partai Kompas sebagai pembicara. Mahasiswa terlihat antusias mengikuti diskusi dengan banyaknya pertanyaan yang dilontarkan kepada pembicara diskusi.

Diskusi yang berlangsung hampir tiga jam banyak menyinggung soal idealnya sebuah lembaga kemahasiswaan. Mulai dari membahas parpol kampus yang sudah hampir kehilangan kepercayaan oleh mahasiswa, kewajiban parpol untuk memberikan pendidikan politik yang jarang dijalankan. Hal itu menjadi pertanyaan mahasiswa selama ini.

Adapula yang membahas soal tabunya organisasi eksternal kampus di FISIP, sampai bicara soal kepentingan. Termasuk masalah mahasiswa FISIP yang berkubu-kubu karena sistem kepartaian tersebut.

Menanggapi hal tersebut, kader partai Kompas Rizki Yusro yang akrab disapa Ucok, berharap dengan adanya partai Kompas bisa meredamnya. “Dengan cara kita harus melakukan masa rekonsiliasi antar partai untuk fokus terhadap persoalan ini sehingga nantinya kita tidak terlibat lagi pada konflik horizontal,” ungkapnya. Pada akhirnya, lanjut Ucok, setiap partai bisa memiliki tujuan yang sama untuk FISIP yang lebih baik.

Launching dan diskusi tersebut berlangsung menarik dan dihadiri oleh puluhan mahasiswa FISIP Unpas, termasuk kader partai mahasiswa lainnya di kampus. (Resha)

No comments