Header Ads

Tatib Dianggap Masih Efisien Tetapi Tidak Boleh Berlebihan

Pengkondisian peserta Technical Meeting PKKMB tingkat Fakultas yang diselenggarakan di Kampus I Universitas Pasundan FISIP Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (03/09) Alvin.
Lengkong Besar, BPPM Pasoendan - Pengenalan kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) FISIP Unpas yang diselenggarakan 4-5 September 2019, tetap menggunakan Tata Tertib (Tatib) untuk menertibkan mahasiswa baru. 

Kehadiran Tatib masih dianggap penting untuk acara PKKMB tetapi tidak boleh berlebihan dalam menertibkan terutama sampai kontak fisik ke Mahasiswa.

"Mereka (Tatib) melakukan penertiban itu jangan over lah. Seperti viral di Ternate yang harus jalan jongkok, atau meminum air bekas seniornya. Bapak antisipasi dengan mengumpulkan panitia agar tidak terlalu berlebihan dalam menertibkan peserta” ujar Wakil Dekan III, Drs. H.R Sumardhani, M.Si, di Sasana Budaya Ganesha Bandung, Senin (02/09).

Sumardhani menyarankan agar Tatib pada acara techmeet maupun PKKMB fakultas maupun jurusan tidak berlebihan pada pengkondisian acara. Dalam pengkodisian acara Tatib diusahakan menghindari pelanggaran dengan hukuman sanksi fisik terhadap mahasiswa baru.

"Berbeda dengan jaman dahulu, sekarang jalan jongkok saja bisa viral. Apalagi lokasi tempat kampus yang banyak tangga yang bisa membahayakan mahasiswa baru” ucapnya.

Sumardhani menambahkan pihak kampus akan mengawasi acara PKKMB FISIP Unpas dan masing-masing jurusan dengan berkoordinasi dengan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) jika terjadi pelanggaran atau hal-hal yang tidak diinginkan dalam pelaksanaannya.

"DPM tugasnya mengawasi, jika terjadi pelanggaran terhadap mahasiswa baru dari kesepakatan yang telah ditentukan akan diberikan peringatan berupa teguran, tetapi jangan didepan mahasiswa baru” lanjutnya.

Mahasiswa Hubungan Internasional (HI), Lara mengatakan bahwa keberadaan Tatib pada acara PKKMB FISIP Unpas untuk pembelajaran bagi mahasiswa baru, dan Tatib pun dianggap seram.

"Namanya juga lagi pembelajaran biar kita bisa disiplin pada saat acara, namun Komdis pun sangat menyeramkan ” tutupnya.

Alvin


No comments